HUT ke-72 Dispenad, Penhumas Akmil Gelar Ziarah ke TMP Giri Dharmo Loyo

HUT ke-72 Dispenad, Penhumas Akmil Gelar Ziarah ke TMP Giri Dharmo Loyo

MAGELANG – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Dispenad), keluarga besar Penhumas Akmil melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Giri Dharmo Loyo Magelang, Jawa Tengah, Jum’at (13/1/2023).

Kegiatan ziarah yang dipimpin oleh Mayor Inf Sujatmiko yang menjabat Kasipenum Penhumas Akmil diawali penghormatan kepada arwah para pahlawan sekaligus meletakkan karangan bunga di Tugu Makam Pahlawan.

Usai peletakan karang bunga dilanjutkan tabur bunga oleh pimpinan ziarah ke pusara para pahlawan diikuti oleh seluruh anggota Penhumas Akmil.

Selain dari rangkaian perayaan HUT ke-72 Penerangan TNI AD, kegiatan ini juga sebagai wujud penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam merebut kemerdekaan Republik Indonesia dan untuk mengingatkan akan jasa-jasa para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa dan raganya demi bangsa dan negara Indonesia.

Pada HUT ke-72 Dispenad kali ini mengambil tema “Membangun Kepercayaan, Menguatkan Kemitraan”.

Kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan syukuran di kantor Penhumas Akmil. (Penhumas Akmil)

Suhendi

Suhendi

Artikel Sebelumnya

Pangdam IV/Diponegoro Terima Audiensi Latihan...

Artikel Berikutnya

Lapas Ambarawa Ikut Dampingi Penyusunan...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
Warnai Peringatan Hari Juang TNI AD Tahun 2024 Kodim Demak Gelar Karbak Pembesihan Kali Tuntang
Sambut Hari Juang TNI-AD, Kodim 0716/Demak Gelar Karya Bakti Pembersihan Pasar Bintoro, Sungai Tuntang dan Alun-alun Demak
Babinsa Dampingi Petani Tanam Bibit Padi Menggunakan Alat Mesin Tranflater

Tags